Berpenampilan semi formal
Berikut panduan berpakaian smart-casual pria yang keren : Part 2
Untuk penampilan semi formal saat ke kantor, pria bisa menerapkan smart casual outfit yang nyaman dan tetap terlihat profesional. Selain itu, pria dengan gaya smart casual bisa terlihat satu tingkat lebih maskulin dan rapi ketika memadu padankan pakaian dengan konsep yang tidak merepotkan ini. Agar tidak salah kostum, coba simak panduan lengkap mengaplikasikan pakaian smart casual pada pria berikut ini.
Kunjungi website kami disini !
1. Manfaatkan kaos polo kamu
Detail kerah pada sebuah baju memang memberikan efek yang lebih formal dibanding dengan atasan yang tidak memiliki kerah. Coba kamu cermati deh semua tampilan yang berbau smart-casual, setidaknya selalu ada kerah.
Seperti ketika kamu memakai kaos oblong, pasti kamu perlu memakai blazer kan? Blazer jelas memberikan tampilan yang smart karena kehadiran kerahnya. Coba jika kamu hanya memakai kaos saja, tampilan kamu pasti ada yang kurang dan tidak terlihat “smart”.
Jika kamu tidak ingin memakai atasan yang menumpuk, kamu bisa memanfaatkan kaos polo. Hanya dengan satu atasan tersebut, kamu bisa tampil sedikit lebih formal dibanding dengan kaos biasa.
Untuk bawahannya, kamu bisa memakai celana chino dan ikat pinggang kulit sebagai aksesori berbau formal. Masukkan kaos polo kamu ke dalam celana, pasti tampilan kamu akan terlihat dewasa dan maskulin.
2. Sweater dan cardigan sebagai pengganti blazer
Merasa terlalu rapi dengan blazer? Ada jenis outer lain seperti sweater atau kardigan yang bisa jadi alternatif luaran smart-casual. Kardigan atau sweater memang lebih sering dilewatkan karena tersingkir oleh blazer sebagai pengganti jas. Padahal, kamu juga bisa menerapkan layering dengan sweater atau kardigan. Lalu memakainya bersamaan dengan kemeja atau polo shirt. Untuk sweater, keluarkan bagian kerah baju kamu, dan pakai dasi kupu-kupu. Tampilan ini pas banget untuk dipakai ke pesta kebun. Sedangkan kardigan, kamu bisa memakainya dengan kemeja polos atau motif simple. Pilih kardigan jenis shawl collar agar tampilan kamu lebih eksklusif.
3. Pakai tas kulit agar terlihat lebih eksklusif
Tas kulit memang menjadi salah satu hal yang cukup menarik untuk dimiliki baik untuk perempuan maupun pria. Efek memakai tas kulit akan lebih berbeda jika dibandingkan dengan tas kanvas atau bahan lainnya.
Selain mewah, kamu akan terlihat lebih rapi dan tas kulit ini sangat cocok dengan tampilan smart-casual. Ketika ke kantor, perjalanan bisnis, atau sekadar meeting di cafe, tas memiliki peran yang penting untuk membawa peralatan yang kamu butuhkan.
4. Kaos juga bisa di gunakan untuk gaya smart casual\
Di poin sebelumnya, kaus untuk gaya smart-casual sudah dibahas. Memang, kamu betul-betul bisa memakai kaos biasa untuk bergaya smart-casual. Tetapi, ada fashion item lain yang harus kamu pakai sebagai pendukung tampilan kasual. Kaus tanpa fashion item berbau formal, tidak akan benar-benar bekerja untuk menciptakan tampilan formal.
Kamu bisa memakai kaus dengan blazer, jas, atau hanya dengan bawahan celana bahan. Untuk sentuhan akhir, tinggal tambahkan sepatu jenis loafers. Biasanya, warna monokrom akan lebih mengesankan sifat formal dibanding dengan banyak campuran warna. Kamu bisa pilih kaos hitam dan celana bahan hitam untuk dipakai bersamaan.
5. Hindari terlalu banyak fashion items berbau kasual
Walaupun nama tampilannya smart-casual, tidak berarti kamu harus memakai banyak aksesori atau fashion item berbau kasual. Smart-casual berarti campuran dari gaya formal dan kasual dalam satu tampilan. Jadi, jangan pakai fashion items kasual saja ya, kamu juga harus memadukannya dengan fashion item formal.
6. Jngan sampai melupakan aksesori Smart- casual wajib ini
Mau tahu apa saja aksesori smart-casual? Jam tangan kulit atau jam tangan bahan stainless steel adalah salah satunya. Memakai jam tangan akan menambah wibawa dan karisma kamu. Selain jam tangan, kamu bisa memanfaatkan cufflinks, kacamata, dasi, ikat pinggang, dan kaus kaki motif simpel. Kaus kaki bisa banget dipakai dengan celana mankle dan membuat kamu makin stylish lho!
7. Pemakaian Celana jeans untuk gaya smart casual pria
Untuk menghadiri acara yang bernuansa semi formal, pria bisa mengaplikasikan gaya smart casual yang maskulin dan terasa nyaman digunakan untuk seharian. Salah satunya adalah dengan menggunakan model celana andalan berbahan denim atau celana jeans.
Sudah dipastikan pria pasti mempunyai setidaknya satu celana jeans untuk melengkapi gaya casual-nya. Sebagai pilihan, kamu bisa terapkan model celana jeans yang dibentuk mankle agar pernampilan terlihat lebih unik. Tinggal padukan dengan blazer berwarna basic seperti creme, nude atau abu-abu, pria tentunya sudah menampilkan gaya smart casual yang menarik perhatian.
8. Ganti kemeja dengan roll neck jumper sebagai dalaman blazer
Blazer menjadi salah satu luaran andalan untuk tampilan smart casual. Untuk dalamannya, pria bisa bermain dengan berbagai pilihan atasan. Tidak hanya kemeja, coba tampilkan kesan maskulin yang sleek dengan pemakaian roll neck jumper. Opsi atasan ini juga cocok dikenakan saat meeting berkonsep semi formal dengan kondisi ruangan yang dingin selama seharian penuh. Pilih jumper dengan bahan rajut supaya bisa memberikan kehangatan yang lebih.